Tutorial singkat ini admin akan jelaskan cara disable otomatis update windows 10. Windows 10 ketika ada pembaruan selalu diam-diam, update dilakukan di latar belakang tanpa sepengetahuan pengguna.
Table of Contents
Update otomatis pada Windows 10 terjadi tanpa kita duga, melakukan update sendiri tanpa sepengetahuan pengguna. Terkadang saat bekerja laptop restart sendiri disebabkan update otomatis berjalan, dan biasanya proses update sangat lama.
Dampak lain ketika sering melakukan windows update adalah kinerja komputer akan lebih lambat dari biasanya. Ini berlaku bagi komputer yang mempunyai spesifikasi rendah. Kecuali komputer Anda punya spesifikasi tinggi, tentu auto update windows tidak jadi masalah.
Beberapa user windows 10 tidak menyukai fitur otomatis update, beragam alasan menyebabkan user tidak suka update otomatis. Seperti, terlalu banyak menyedot kuota internet, bikin lemot laptop dan sebagainya.
Ada sebagian user windows 10 yang suka dengan fitur otomatis update, karena dengan melakukan update (pembaruan) akan meningkatkan keamanan dan menambah fitur baru pada Windows 10.
Melakukan update Windows 10 bertujuan untuk menjaga performa perangkat komputer tetap optimal. Pada setiap update Windows 10 pasti membawa hal-hal baru dari segi penyempurnaan sistem, perbaikan bug, fitur baru dan lainnya.
Namun, jika otomatis update dirasa kurang bagus. Anda bisa menonaktifkan atau disable otomatis update, dengan begitu windows 10 tidak akan pernah melakukan pembaruan, kecuali Anda update sendiri dengan mengeklik Update di Settings Windows 10.
Admin akan menjelaskan bagaimana cara disable update otomatis windows 10. Ada 3 cara yang akan admin bagikan, menggunakan aplikasi dan tanpa aplikasi. Ketiganya sama-sama efektif menonaktifkan otomatis update.
Cara Disable Otomatis Update Windows 10
1. Disable Windows 10 Update melalui Local Group Policy Editor
Cara ini tidak perlu menggunakan aplikasi apapun, cukup manfaatkan pengaturan yang ada di Windows 10. Walaupun Windows menyarankan untuk melakukan pembaruan secara berkala, akan tetapi ada pilihan untuk menonaktifkan auto update windows 10.
- Tekan tombol keyboard Windows + R lalu ketik gpedit.msc
- Atau cari di menu Start lalu ketik gpedit dan klik
- Akses ke Computer Configuration → Administrative Templates → Windows Components → Windows Update
- Pada sebalah kiri Windows Update cari Configure Automatic Updates lalu klik
- Pada halaman yang tampil kalian pilih Disabled → OK
- Selesai!
2. Disable Windows 10 Update dengan Aplikasi Winaero Tweaker
Cara ini menggunakan aplikasi yang bernama Winaero Tweaker. Aplikasi gratis dengan segudang manfaat. Banyak sekali fitur yang ada di Winaero Tweaker, salah satunya adalah disable update windows 10.
- Matikan antivirus
- Download aplikasi Winaero Tweaker di situs resminya “winaero.com/winaero-tweaker”
- Aplikasi ini portabel, langsung jalankan aplikasinya lalu cari menu Disable Windows Update
- Pada menu tersebut kalian centang Disable Windows update and notifications
- Selesai!
3. Disable Update Windows 10 dengan Ankh Tech Toolbox
Cara yang ketiga adalah menggunakan tool yang bernama Ankh Tech Toolbox. Tidak hanya untuk disable windows update, Ankh Tech Toolbox juga bisa Anda gunakan untuk mengaktifkan Windows, Microsoft, tweak Windows untuk meningkatkan performa sistem dan masih banyak lagi.
- Download Ankh Tech Toolbox
- Selesai download Extract file lalu jalankan file yang bernama AT.Toolbox.bat
- Pilih nomor 113 untuk pause windows update, atau sesuaikan saja mungkin tidak sama tata letaknya. Intinya yang ada Windows Updates.
- Tunggu prosesnya sampai selesai
- Done!
Ketiga cara di atas sama saja fungsinya, Anda sesuaikan saja mana yang lebih efektif dan lebih mudah menonaktifkan otomatis update windows 10. Klo admin sering menggunakan cara yang nomor tiga, karena banyak pilihannya tidak hanya sekedar disable windows update.
Demikian yang bisa admin bagikan 3 Cara Disable Otomatis Update Windows 10. Semoga membantu dan semoga bermanfaat.
Jika memiliki pertanyaan atau masalah, silakan tinggalkan komentar. Admin akan dengan senang hati menjelaskan lebih detail. Terima kasih banyak atas semua tanggapan dan dukungan Anda.