Mau Membuat Polling di WhatsApp? Begini Caranya!

Belum lama ini WhatsApp telah meluncurkan fitur baru yang sangat berguna bagi grup-grup WhatsApp. Fitur tersebut yaitu polling, dengan adanya fitur ini akan lebuh mudah untuk mengetahui dan mendapatkan pendapat dari para anggota grup.

Hadirnya fitur polling/vote di WhatsApp, pengguna tidak lagi kesulitan dalam mengambil keputusan bersama dengan para anggota grup. Dapat dengan mudah mengetahui hasil suara terbanyak sehingga keputusan dengan cepat bisa diambil.

Fitur ini memungkinkan membuat pertanyaan dengan pilihan jawaban yang sudah disediakan oleh pembuatnya. Anggota lain tinggal memilihnya sesuai dengan keinginan masing-masing.

Pembuat polling bisa menambahkan pertanyaan hingga 12 pilihan. Anggota yang lain tinggal memilih salah satu jawaban yang tersedia.

Mungkin beberapa pengguna WhatsApp belum mengetahui fitur ini. Oleh karena itu admin akan jelaskan langkah-langkah membuat polling di WhatsApp.

Cara Membuat Polling di WhatsApp

  • Buka aplikasi WhatsApp di HP Android atau iPhone
  • Buka grup di mana akan mengirimkan polling WhatsApp
  • Untuk pengguna iPhone: di obrolan WhatsApp, ketuk tombol plus di sebelah kotak teks
  • Untuk pengguna Android: di obrolan WhatsApp, ketuk tombol klip kertas di sebelah kotak teks
  • Ketuk Polling
  • Ketik pertanyaan yang ingin dijawab oleh anggota obrolan lainnya
  • Masukkan opsi respons di kotak Pilihan
  • Saat sudah siap, ketuk Kirim
  • Dalam obrolan, akan melihat jejak pendapat. Ketuk opsi respons untuk memilihnya
  • Ketuk Lihat Suara untuk melihat tanggapan
  • Selesai!
Membuat Polling di WhatsApp
Membuat Polling di WhatsApp

Mudah bukan caranya? Demikian cara Membuat Polling di WhatsApp. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

Jika teman-teman memiliki pertanyaan atau masalah, silakan tinggalkan komentar. Admin akan dengan senang hati menjelaskan lebih detail. Terima kasih banyak atas semua tanggapan dan dukungan teman-teman!

Leave a Comment